JURUSAN KESEHATAN LINGKUNGAN

PORSENI ADILAGA 2023 HIMPUNAN MAHASISWA PROGRAM STUDI KESEHATAN LINGKUNGAN DENGAN TEMA “DAYAKARSA DISAHITYA SENI LAN LAGA 2023”



21 Sep 2023




Serangkaian kegiatan Porseni Adilaga 2023 dengan tema “Dayakarsa Adisahitya Seni lan Laga 2023” diawali pembukaan Porseni Adilaga yang dilaksanakan pada hari Minggu Legi, 9 Juli 2023 dan diakhiri pada puncak acara Dies Natalis Jurusan Kesehatan Lingkungan ke-40 pada hari Jumat Wage, 11 Agustus 2023. Pelaksanaan kegiatan Porseni tahun ini sudah sesuai dengan konsep acara yang sudah disusun yaitu diawali dengan open registration seluruh lomba seni dan lomba olahraga, untuk kegiatan Porseni tahun ini Himpunan Mahasiswa Program Studi Jurusan Kesehatan Lingkungan sendiri mengadakan 4 jenis lomba olahraga dan seni diantaranya lomba badminton, lomba futsal, lomba short movie dan lomba desain grafis. 

Setelah pendaftaran ditutup selanjutnya pada hari Minggu Legi, 09 Juli 2023 dilaksanakan pembukaan Porseni Adilaga 2023 secara online melalui platform zoom meeting. Pelaksanaan kegiatan pembukaan Porseni Adilaga  2023 berjalan sesuai dengan rundown acara yaitu diawali dengan berkumpulnya panitia untuk briefing pada pukul 09.00 WIB kemudian panitia cek kembali peralatan dan media yang akan digunakan, pada pukul 10.30 WIB peserta dipersilahkan untuk bergabung pada zoom meeting dan melakukan registrasi awal melalui link google form yang sudah dibagikan oleh panitia. Selanjutnya yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Polkesyo, Hymne Polkesyo, dan Mars WBK. Dilanjutkan dengan laporan ketua acara oleh Putri Qomariah Amini dan sambutan oleh Bapak Dr. Iswanto,S.Pd., M.Kes selaku Direktur Poltekkes Kemenks Yogyakarta. Adapun jajaran pengelola Direktorat dan pengelola Jurusan Kesehatan Lingkungan turut serta hadir dalam pembukaan serangkaian kegiatan Porseni Adilaga 2023 yaitu Dr. Umi Istianah, S.Kep.Ns.,M.Kep.,Sp.MB selaku Wakil Direktur III Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Rizki Amalia, M.Kes selaku Sekretaris Jurusan Kesehatan Lingkungan, Naris Dyah Prasetyawati, SST, M.Si selaku Ketua Program Studi Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan, Tri Mulyaningsih, ST, MPH selaku penanggung jawab mutu Jurusan Kesehatan Lingkungan, acara ini juga dihadiri oleh delegasi Badan Legislatif Mahasiswa yaitu Fitria Indah Hikmawati. Selanjutnya yaitu pembacaan doa yang dibacakan oleh Romeo Annur Putra, sebelum acara ini ditutup oleh MC dilakukan pengambilan dokumentasi. Kemudian acara ditutup pada pukul 11.55 WIB. 

Pelaksanaan lomba futsal yaitu pada hari Sabtu Pahing, 15 Juli 2023 di Lapangan Paragon Futsal. Pelaksanaan kegiatan ini diawali dengan briefing panitia pada pukul 06.00 WIB. Kemudian pada pukul 07.30 peserta melakukan registrasi. Pada lomba futsal Porseni Adilaga 2023 ini terdapat 6 tim yaitu terdiri dari  6 jurusan yang ada di Polkesyo  yang kemudian terbagi menjadi 2 group. Group A terdiri dari jurusan Gizi, Kebidanan dan TLM kemudian group B terdiri dari jurusan Keperawatan, Kesehatan Lingkungan dan Kesehatan Gigi untuk wasit Porseni Adilaga 2023 sendiri atas nama Fachry Arif S.Psi dari instansi Afkaruna Islamic School, atas nama Affandi Yanto dan Ahlaq Budiasa UPN "Veteran" Yogyakarta. Lomba futsal ini juga dihadiri oleh Bapak Ibnu Rois, SST, M.Ling. Setelah registrasi, acara dibuka oleh Meifa Nur Hasanah selaku MC.  Pertandingan pertama dimulai dari Jurusan Gizi VS Jurusan Kebidanan dan dimenangkan oleh Jurusan Kebidanan, pertandingan kedua Jurusan Keperawatan VS Jurusan Kesehatan Lingkungan yang dimenangkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan, pertandingan ketiga dari jurusan Kebidanan VS Jurusan TLM dan mendapatkan skor seri, pertandingan keempat dari Jurusan Kesehatan Lingkungan VS Jurusan Kesehatan Gigi yang dimenangkan oleh Jurusan Kesehatan Gigi, pertandingan keenam dari Jurusan Gizi VS Jurusan TLM yang dimenangkan oleh Jurusan TLM, pertandingan ketujuh oleh Jurusan Keperawatan VS Jurusan Kesehatan Gigi yang dimenangkan oleh Jurusan Keperawatan. Sebelum melanjutkan ke pertandingan penentuan juara 1, 2, dan 3 pada pukul 12.00 - 12.45 WIB dilaksanakan ishoma terlebih dahulu. Setelah ishoma dilanjutkan  pertandingan merebutkan juara 3 yaitu dari Jurusan Kesehatan Lingkungan VS Jurusan Kebidanan yang dimenangkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan dengan score 4-1, Kemudian pertandingan perebutan juara 1 dan 2 dari Jurusan TLM VS Jurusan Keperawatan dengan Juara 2 dimenangkan oleh Jurusan TLM yang sekaligus membawa kemenangan untuk Jurusan Keperawatan sebagai juara 1 dengan score 4-3. Lomba Futsal Porseni Adilaga diakhiri dengan sesi foto bersama pemenang lomba beserta panitia.  

Kegiatan selanjutnya yaitu lomba badminton yang dilaksanakan pada hari Sabtu Wage, 22 Juli 2023 dan Minggu Kliwon, 23 Juli 2023 di Grha Bina Husada Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Lomba Badminton Porseni Adilaga 2023 tahun ini terdapat 18 tim ganda campuran dari  14 Program Studi yang ada di Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, 18 tim tersebut terdiri dari : Str Kesehatan Gigi, D3 Gigi,  D3 Keperawatan (A), D3 Keperawatan (B), D3 Sanitasi (A), D3 Sanitasi (B), Str Keperawatan, Str Sanitasi (A), Str Sanitasi (B), Str Sanitasi (C), Str Gizi, STKA, D3 Kebidanan, Str Kebidanan, Str TLM, D3 RMIK, D3 Gizi (A), D3 Gizi (B) untuk wasit lomba badminton Porseni Adilaga 2023 berasal dari instansi Universitas Sebelas Maret (UNS) atas nama Maulida Abdul Hakim Mufid. 

Pertandingan lomba Badminton hari pertama dilaksanakan  pada Sabtu Wage, 22 Juli 2023. Pelaksanaan kegiatan ini dimulai dengan briefing panitia pada pukul 06.00 WIB registrasi peserta dibuka pukul 07.30. Pertandingan Pertama dimulai dari Prodi STr Gigi VS Prodi D3 Keperawatan (B) dan dimenangkan oleh Prodi D3 Keperawatan (B), Pertandingan kedua dari Prodi STr Kebidanan VS Prodi D3 Gizi (A) dan dimenangkan oleh Prodi D3 Gizi (A), Pertandingan ketiga dari Prodi STr Keperawatan VS Prodi STr Sanitasi Lingkungan (B) dan dimenangkan oleh Prodi STr Keperawatan, Pertandingan keempat dari Prodi STr Gizi VS Prodi STKA dan dimenangkan oleh Prodi STKA, Pertandingan kelima dari Prodi D3 Kebidanan VS Prodi D3 Keperawatan (A) dan dimenangkan oleh Prodi D3 Keperawatan (A), Pertandingan Keenam dari Prodi D3 Sanitasi (A) VS Prodi STr TLM dan dimenangkan oleh Prodi D3 Sanitasi (A), Pertandingan ketujuh dari Prodi D3 RMIK VS Prodi D3 Gigi dan dimenangkan oleh Prodi D3 Gigi, Pertandingan kedelapan dari Prodi STr Sanitasi Lingkungan (C) VS Prodi STr Sanitasi Lingkungan (A) dan dimenangkan oleh Prodi STr Sanitasi Lingkungan (A). Kemudian pada pukul 12.00 - 12.30 WIB dilaksanakan ishoma terlebih dahulu setelah ishoma dilanjutkan pertandingan kesembilan dari Prodi D3 Sanitasi (B) VS STr Keperawatan dan pertandingan kesembilan dimenangkan oleh Prodi D3 Sanitasi (B), Pertandingan kesepuluh sekaligus pertandingan terakhir di hari pertama lomba badminton Porseni Adilaga 2023 yaitu Prodi D3 Gizi (B) VS D3 Gizi (A) dan dimenangkan oleh Prodi D3 Gizi (A). 

Pertandingan lomba Badminton hari kedua dilaksanakan  pada Minggu Kliwon, 23 Juli 2023. Pelaksanaan kegiatan ini dimulai dengan briefing panitia pada pukul 07.00 registrasi peserta dibuka pukul 08.30. Pada hari kedua lomba Badminton dilaksanakan delapan pertandingan dan pertandingan penentuan juara 1, 2, dan 3. Pertandingan kesebelas dimulai pukul 09.00 dari Prodi D3 Sanitasi (B) VS Prodi STr Keperawatan dan dimenangkan oleh Prodi D3 Sanitasi (B), Pertandingan kedua belas dari Prodi STKA VS Prodi D3 Keperawatan (A) dan dimenangkan oleh Prodi D3 Keperawatan (A), Pertandingan ketiga belas dari Prodi D3 Sanitasi (A) VS Prodi D3 Gigi dan dimenangkan oleh Prodi  D3 Sanitasi (A), pertandingan keempat belas dari Prodi STr. Sanitasi (A) VS D3 Gizi (A) dan dimenangkan oleh Prodi STr Sanitasi Lingkungan  (A),  pertandingan kelima belas dari Prodi D3 sanitasi (B) VS D3 Keperawatan (A) dan dimenangkan oleh Prodi D3 sanitasi (B), Pertandingan ke keenam belas dari Prodi D3 Sanitasi (A) VS Str Sanitasi Lingkungan (A) dan dimenangkan oleh Prodi Str Sanitasi (A). Sistem yang digunakan dalam pertandingan penentu juara 1, 2, dan 3 diambil dari perolehan kemenangan di pertandingan ke limabelas dan enambelas yang kemudian akan ditandingkan kembali untuk merebutkan juara 1 dan 2, kemudian yang kalah di pertandingan ke limabelas dan enambelas akan ditandingkan kembali untuk merebutkan juara 3. Maka pada pertandingan perebutan juara 3 yaitu dari Prodi D3 Keperawatan (A) VS Prodi D3 Sanitasi (A) dan dimenangkan oleh Prodi D3 Keperawatan (A), pertandingan terakhir sekaligus penentu juara 1 dan 2 yaitu dari Prodi D3 Sanitasi (B) VS Str. Sanitasi (A) dan dimenangkan oleh STr Sanitasi (A). Maka yang menjadi juara 3 yaitu Prodi D3 Keperawatan (A) juara 2 yaitu D3 Sanitasi (B) dan yang menjadi juara 1 dalam lomba Badminton Porseni Adilaga 2023 yaitu Prodi STr Sanitasi Lingkungan (A). Sebelum lomba badminton pada hari ini ditutup oleh MC diadakan sesi foto bersama. 

Lomba seni Porseni Adilaga 2023 sendiri menggunakan sistem pengumpulan karya secara online melalui platform google formulir, pendaftaran dan pengumpulan karya  dibuka dalam rentang waktu Senin Pon, 26 Juni 2023 sampai dengan Minggu Kliwon, 23 Juli 2023. Kemudian untuk penilaian karya juga dilaksanakan secara online dengan menyerahkan karya tiap peserta kepada juri tiap lomba dalam rentang waktu Senin Legi, 24 Juli 2023 sampai dengan Sabtu Legi, 29 Juli 2023. Dengan 3 pemenang lomba desain grafis yaitu juara 3 dimenangkan oleh Azaria Nur Wahida dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, juara 2 dimenangkan oleh Yuliana Puspitasari dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, dan juara 1 dimenangkan oleh Devara Dhian Alvioneta  dari Universitas Gadjah Mada. Kemudian 3 pemenang lomba short movie yaitu juara 3 dengan judul “Mensana Incopore Sano” dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, juara 2 dengan judul “Wisuh Ndisit” dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, juara 1 dengan judul “New Change” dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. 

Puncak Serangkaian kegiatan Porseni Adilaga 2023 sekaligus puncak acara Dies Natalis Jurusan Kesehatan Lingkungan ke-40 dilaksanakan pada Jum’at Wage, 11 Agustus 2023 sekaligus penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba Porseni Adilaga 2023.